Saking banyaknya jenis kue kering modern terbaru, tidak heran orang-orang sering kebingungan ketika harus memilih mana yang cocok untuk oleh-oleh. Tetapi, sekarang Anda tidak perlu bingung karena Anda akan segera mengetahui sejumlah jenis kue yang tepat untuk Anda jadikan buah tangan pada artikel ini. Yuk, simak!
20+ Macam Kue Kering Modern Terbaru
Supaya Anda tidak membeli kue kering yang itu-itu saja, Anda bisa menyimak beragam kue kering yang dijelaskan di bawah.
1. Sagu Keju
Kebanyakan orang tua akan memilih sagu keju untuk dinikmati bersama teh hangat. Mengapa sagu keju? Sagu keju punya tekstur yang tidak biasa, renyah tetapi juga bisa mudah lumer di mulut. Rasanya juga asin gurih, sehingga tidak mudah membuat haus terus-menerus, berbeda ketika orang menyantap kue yang manis.
2. Nastar
Kue bulat kecil yang tentu tidak boleh terlupakan ketika hari raya lebaran tentu saja adalah nastar. Nastar yang mempunyai rasa unik karena terdapat selai nanas di dalamnya, sehingga selalu menjadi pilihan andalan ketika berkumpul ramai-ramai bersama keluarga tercinta.
3. Kastengel
Perpaduan tepung terigu, telur, margarin, serta parutan keju bisa menghasilkan kue sedap yang kerap dikenal sebagai kastengel. Kue kastengel sendiri berasal dari kultur Belanda, dan kastengel cukup umum disajikan di rumah-rumah pejabat di masa itu. Rasa gurih asin dari kastengel membuat kue ini tetap eksis hingga kini.
4. Kenari
Kalau kastengel adalah kue yang asin gurih, maka kue kenari bisa Anda sebut sebagai kue yang punya cita rasa manis gurih. Kue yang terbuat dari cincangan halus kenari ini juga umumnya tersaji dengan taburan wijen di atasnya, sehingga rasanya semakin lengkap dan sedap.
5. Lidah Kucing
Siapa yang tidak kenal dengan lidah kucing? Jajanan berbentuk oval dan terlihat seperti lidah ini mempunyai tekstur yang lembut, terasa ringan dan renyah, dan memiliki aroma khas mentega yang tajam. Kue yang terbuat dari tepung terigu ini juga kerap dicampur dengan keju, sehingga cita rasanya makin kaya.
6. Semprit
Rasa semprit nyaris sama dengan rasa yang sagu keju miliki. Bedanya, semprit tidak menggunakan keju di dalam komposisinya, tetapi kue ini menggunakan santan. Tidak heran, rasanya gurih dan bertekstur lembut, sehingga dapat langsung lumer di mulut.
7. Pastel Kering
Daripada menggoreng pastel besar, lebih baik Anda langsung sedia pastel kering kecil saja di rumah! Pastel kering punya bentuk yang sama dengan pastel pada umumnya, tetapi tampak jauh lebih mini dan berisi abon sapi. Kue pastel kering biasa terbuat dari tepung terigu yang dicampur dengan telur, margarin, dan garam.
8. Keciput
Kue kering modern terbaru lainnya adalah keciput. Keciput biasa orang sebut sebagai versi mini dari onde-onde, dan cara membuatnya pun nyaris sama. Jadi, kue keciput yang terbuat dari tepung ketan dan tepung kanji ini juga memiliki taburan kacang wijen, dan sama-sama digoreng seperti onde-onde.
9. Dahlia
Kue cantik berbentuk bunga seperti kue Dahlia bisa Anda beli juga dari toko jual kue kering Cilegon. Rasanya manis renyah, tapi juga empuk ketika digigit. Dahlia biasanya terbuat dari tepung tapioka yang tercampur dengan gula halus dan margarin, sehingga rasanya semakin gurih dan menggoda.
10. Biji Ketapang
Meskipun banyak orang yang lebih memilih kue kering modern terbaru untuk disajikan saat hari raya, tetapi kue biji ketapang masih banyak dicari, lho. Biji ketapang mempunyai bentuk yang tidak biasa, yaitu mirip biji tanaman ketapang dan berbahan dasar tepung terigu dan santan kelapa.
11. Akar Kelapa
Mau coba menyajikan kue lain yang punya bentuk unik? Anda bisa memesan kue khas Betawi yang bernama akar kelapa. Bentuknya yang mirip seperti akar kelapa membuat kue ini disebut sebagai akar kelapa. Rasa khas akan sangat terasa ketika Anda mengunyahnya karena kue ini terbuat dari tepung ketan dan santan kental.
12. Stik Coklat
Apa Anda punya banyak keponakan kecil? Jangan lupa untuk selalu menyediakan stik coklat saat hari raya. Stik coklat yang terbuat dari tepung terigu, susu bubuk, dan coklat batangan bisa menjadi jajanan favorit si kecil. Teksturnya yang padat tetapi tetap empuk dan manis juga menjadi karakteristik kue stik coklat.
13. Palm Cheese
Sering melihat gambar kue kering dan ingin beli? Kalau iya, beli saja palm cheese. Bentuknya yang persis dengan nastar, namun kue satu ini terbuat dari tepung terigu, butter, dan keju parut. Umumnya, orang akan membuat palm cheese dengan taburan gula palem di atasnya.
14. Cornflakes Cookies
Model kue kering terbaru yang kerap jadi pilihan menarik untuk anak-anak, cornflakes cookies, kini menjadi kue yang wajib Anda beli untuk stok di rumah. Campuran cornflake pada kue ini membuat penyuka sereal makin suka. Bahannya juga hampir sama dengan kue pada umumnya, yaitu dari tepung terigu dan susu.
15. Butter Cookies
Salah satu kue yang menjadi andalan keluarga adalah kue butter dari salah satu brand ternama. Tetapi, jika Anda membeli sekaleng, tentu Anda hanya mendapat sedikit kuantitas. Padahal, kue yang memiliki cita rasa butter yang khas ini bisa Anda dapatkan dari produsen kue terkenal di sekitar Anda, lho!
16. Kembang Goyang
Bagi Anda yang berasal dari Betawi tentu tidak akan lupa mencicipi kue kembang goyang yang sudah menjadi tradisi masyarakatnya. Kembang goyang terinspirasi dari bentuk kelopak kembang. Nama goyangnya tercetus dari proses pembuatannya yang digoyang-goyang. Menarik, kan?
17. Kue Bawang
Kalau sudah terlalu banyak menyantap kue yang manis, biasanya Anda akan mencari jajanan yang gurih. Salah satu jajanan gurih yang cocok Anda santap setelah makan yang manis-manis tentu tidak lain dari kue bawang. Kue bawang memiliki nama demikian karena terdapat bawang putih dalam komposisinya.
18. Earl Grey Cookies
Jangan lupakan earl grey cookies dalam jajaran kue kering modern terbaru! Anda bisa merasaakan aroma dan setitik rasa dari teh ketika menggigitnya. Kue yang berbahan dari tepung serbaguna dan daun teh earl grey membuat kue ini menjadi jajan kesayangan orang tua hingga kaum muda!
19. Kacang Mede Coklat
Siapa yang tidak menyukai kue coklat? Selain kastengel, tentu banyak tamu yang mencari-cari kue coklat yang manis di hari raya. Tetapi, kue kacang mede coklat ini tidak terasa terlalu manis karena ada pelengkap kacang mede di atasnya, sehingga Anda bisa menikmatinya tanpa takut keseratan!
20. Thumbprint Cookies
Selain rasa manis dan gurih, sebenarnya ada juga kue yang punya cita rasa sedikit asam tetapi tetap lezat. Namanya thumbprint cookies, sebuah kue kering bulat yang mempunyai bekas jempol tangan di atasnya sehingga bisa diisi dengan selai stroberi. Rasa renyah, manis, dan kecut menjadi satu akan terasa nikmat di mulut.
21. Schuimpjes
Selain kastengel, rupanya Belanda juga meninggalkan jejak keberadaannya di masa lampau dengan mengenalkan kue schuimpjes. Schuimpjes terbuat dari kocokan telur putih dan gula. Ketika Anda makan, kue ini akan lumer di mulut Anda. Rasa manisnya yang menggoda akan membuat Anda tidak bisa berpaling lagi darinya.
Kue Kering Modern Terbaru Mana yang Jadi Favorit Anda?
Dari banyaknya daftar kue di atas, manakah yang sering Anda santap ketika hari raya? Nah, bagi Anda yang sudah tidak ingin menunggu hari raya hanya untuk mencicipi kue kering favorit, Anda bisa memesannya langsung di Sarinande Cilegon.
Kue yang terbuat oleh tangan para ahli Sarinande sudah pasti terjamin cita rasanya! Berbagai jenis kue kering modern terbaru juga tersedia seluruhnya di Sarinande. Tidak hanya kue kering, tetapi Anda juga bisa menemukan jajanan pasar serta kue dan roti juga.
Jadi, Anda tidak perlu kebingungan saat Anda memerlukan produk kue untuk kebutuhan hari raya dan acara penting Anda. Hubungi Sarinande Cilegon melalui WhatsApp atau langsung kunjungi situs nya untuk info lebih lanjut!